Xperia Z memang menjadi salah satu hot smartphone
pada awal tahun ini. Didapuk sebagai smartphone terbaik di awal tahun,
Xperia Z menunjukan kehebatannya dengan memamerkan fitur burst Mode di
kameranya yang sanggup menghasilkan 999 foto hanya dalam waktu 68 detik saja.
Xperia Z mempunyai desain sangat cantik, material kaca yang meliputi 90% bodi menjadikan Xperia Z lebih baik dari sisi desain dibanding smartphone manapun, termasuk iPhone 5. Pada bagian depan, layar Xperia Z juga dilapisi material tambahan yang membuat Xperia Z bisa bertahan dari goresan.
Ada harga, ada kualitas. Begitulah pepatah yang sering kita dengar. Dan nampaknya Sony lebih memilih memprioritaskan masalah kualitas produk pada Xperia Z dibanding memberi harga murah namun kualitasnya biasa-biasa saja.
Maka pantas saja jika Sony pada beberapa bulan lalu menyatakan bahwa produknya akan bisa melampaui kehebatan Galaxy S3, atau iPhone 5 sekalipun. Karena pada akhirnya kita melihat Xperia Z adalah salah satu produk smartphone terbaik yang pernah ada.
Xperia Z akabarnya akan diboyong Sony ke Indonesia pada medio April sampai juni mendatang. Namun belum dipastikan juga kabar tersebut karena Xperia Z saat ini masih diprioritaskan di kawasan Amerika Utara dan Eropa.