Kabar mengenai kapan dirilisnya generasi phablet terbaru dari Samsung
Galaxy Note 3 sedikit demi sedikit terkuak. Dikutip dari Gsm Arena,
Samsung akan merilis Galaxy Note 3 pada tanggal 4 bulan september tahun
ini.
Samsung akan menjadikan Galaxy Note 3 sebagai smartphone andalan berikutnya setelah Galaxy S4. Galaxy Note 3 juga diyakini akan bisa meneruskan kesuksesan Samsung di segmen phablet yang sebelumnya sudah menghadirkan Galaxy Note dan Galaxy Note 2.
Jika Galaxy Note punya ukuran layar 5.3 inch, Galaxy Note 2 5.5 inch, maka untuk Galaxy Note 3, Samsung kabarnya akan menyematkan layar berukuran 5.7 inch. Sebelumnya dirumorkan bahwa Galaxy Note 3 akan menggunakan layar berukuran 5.9 inch.
Sedangkan untuk prosesor, Galaxy Note 3 kemungkinan menggunakan 2 jenis prosesor yaitu Qualcomm Snapdragon 800 quad core yang sudah mendukung jaringan LTE, dan juga prosesor octa core Exynos buatan Samsung.
Sebelumnya Samsung juga merilis varian baru dari Galaxy S4 dengan menggunakan prosesor quad core Snpadragon 800. Maka Galaxy Note 3 kemungkinan besar akan menggunakan prosesor yang sama.
Untuk harga, Galaxy Note 3 jelas akan masuk kategori smartphone dengan harga premium. Bisa jadi harganya di kisaran 7 sampai 8 jutaan. Kita tunggu saja rilis resminya pada bulan september mendatang.
Berlangganan Artikel:
Related Post:
Samsung
- Ini Harga Samsung Galaxy S6 Edge di Indonesia
- Hadirkan Redwood Z9005, Samsung Berikan Sinyal OS Tizen Sedang Dikembangkan
- Samsung Galaxy Trend Lite, Smartphone Android 4 Inch Dengan Harga Murah
- Galaxy Round, Smartphone Dengan Layar Cekung Dari Samsung
- Smartphone Dengan Layar Fleksibel Dari Samsung Akan Hadir Akhir Tahun Ini
- Beberapa Produsen Smartphone Android Dituduh Mengakali Hasil Benchmark
- Samsung Rilis Varian Baru Galaxy Note 2 Dengan Prosesor Snapdragon 600
- Masih Menjadi Produsen Smartphone Terbesar, Market Share Samsung Turun
- Galaxy Note 3 Dirumorkan Akan Punya 4 Versi
- Galaxy Note 3 Muncul Lebih Cepat, Antisipasi Penurunan Penjualan Galaxy S4
- Samsung Ativ Q Dual OS Android dan Windows 8 Dalam 1 Tablet
- Konversi DVD ke Samsung Galaxy dengan DVD/Blu-ray Ripper
- Samsung Galaxy S4 Active Bisa Memotret di Dalam Air
- Galaxy S4 Mini Memakai Prosesor Dual Core Dirilis dan Mulai Dijual Bulan Juni
- Samsung Rilis Spesifikasi Tablet Galaxy Note 8
- Galaxy S4 Pakai Layar 4.99 Inch Dan Prosesor Snapdragon 600
- Samsung Rilis Galaxy Camera Versi Wi-Fi, Harga Bisa Lebih Murah
- Samsung Galaxy SIV Dukung 5G WiFi
- Galaxy Note 8.0 akan Lebih Mahal dari iPad Mini
- Perkiraan Jadwal Rilis dan Harga Tablet Galaxy Note 8
- Inikah Jam Tangan Pintar Samsung?
- Samsung Rex Tantang Nokia Asha