Setelah mengkonfirmasi akan merilis smartphone dengan layar yang berbeda dari biasanya, Samsung memenuhi janjinya dengan merilis sebuah smartphone dengan layar cekung pertama di dunia. Smartphone dengan layar cekung tersbeut diberi nama Galaxy Round.
Mengusung desain yang hampir sama dengan Galaxy Note 3, Galaxy Round hanya berbeda soal bentuk layar cekung dan sisi belakang yang sedikit cembung. Dengan desain yang ada, Galaxy Round terlihat berbeda dengan samrtphone pada umumnya.
Di sisi spek, Galaxy Round juga masuk jajaran smartphone android dengan spek tinggi. Bahkan bisa dibilang Galaxy Round adalah versi cekung dari Galaxy Note 3, karena memang semua yang ada nyaris sama.
Galaxy Round punya ukuran layar 5.7 inch, sama seperti dengan Galaxy Note 3 dan juga punya resolusi layar Full HD 1920 x 1080 piksel. Pada bagian prosesor, terdapat prosesor quad core Snapdragon 800 dilengkapi RAM sebesar 3 GB dan GPU Adreno 330.
Samsung mengkonfirmasi bahwa Galaxy Round sudah support jaringan 4G LTE. Sayangnya hanya beberapa negara saja yang sudah mendukung jaringan 4G LTE, sedangkan negara-negara berkembang seperti Indonesia masih belum mendukung jaringan 4G LTE.
Pada bagian kamera, terdapat kamera berukuran 13 mega piksel dan 2 mega piksel di bagian depan. Memori internal Galaxy Round yaitu 32 GB dan bisa ditambahi memori eksternal lewat slot micro SD.
Spek lain yang ada di Galaxy Round adalah android versi 4.3 Jelly Bean, dan baterai dengan kapasitas 2800 mAh. Sayangnya belum ada informasi apakah nantinya Galaxy Round akan dijual secara global atau tidak.
sumber: http://blog.fastncheap.com/galaxy-round-smartphone-dengan-layar-cekung-dari-samsung/#ixzz2hbevzmvW
Berlangganan Artikel:
Related Post:
Samsung
- Ini Harga Samsung Galaxy S6 Edge di Indonesia
- Hadirkan Redwood Z9005, Samsung Berikan Sinyal OS Tizen Sedang Dikembangkan
- Samsung Galaxy Trend Lite, Smartphone Android 4 Inch Dengan Harga Murah
- Smartphone Dengan Layar Fleksibel Dari Samsung Akan Hadir Akhir Tahun Ini
- Beberapa Produsen Smartphone Android Dituduh Mengakali Hasil Benchmark
- Samsung Rilis Varian Baru Galaxy Note 2 Dengan Prosesor Snapdragon 600
- Masih Menjadi Produsen Smartphone Terbesar, Market Share Samsung Turun
- Galaxy Note 3 Dirumorkan Akan Punya 4 Versi
- Galaxy Note 3 Akan Dirilis 4 September, Pakai RAM 3GB
- Galaxy Note 3 Muncul Lebih Cepat, Antisipasi Penurunan Penjualan Galaxy S4
- Samsung Ativ Q Dual OS Android dan Windows 8 Dalam 1 Tablet
- Konversi DVD ke Samsung Galaxy dengan DVD/Blu-ray Ripper
- Samsung Galaxy S4 Active Bisa Memotret di Dalam Air
- Galaxy S4 Mini Memakai Prosesor Dual Core Dirilis dan Mulai Dijual Bulan Juni
- Samsung Rilis Spesifikasi Tablet Galaxy Note 8
- Galaxy S4 Pakai Layar 4.99 Inch Dan Prosesor Snapdragon 600
- Samsung Rilis Galaxy Camera Versi Wi-Fi, Harga Bisa Lebih Murah
- Samsung Galaxy SIV Dukung 5G WiFi
- Galaxy Note 8.0 akan Lebih Mahal dari iPad Mini
- Perkiraan Jadwal Rilis dan Harga Tablet Galaxy Note 8
- Inikah Jam Tangan Pintar Samsung?
- Samsung Rex Tantang Nokia Asha